Inter Milan mengantongi modal besar untuk meloloskan diri ke final Liga Champions setelah menaklukkan Barcelona 3-1 pada leg pertama semifinal di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa malam (20/4). Kemenangan dengan selisih dua gol itu membuat Inter akan menjalani leg kedua di Nou Camp pekan depan dengan relatif nyaman. Meski demikian, Barca juga tidak lebih kecil peluangnya karena bisa mengantongi satu gol tandang. Bagi pelatih Pep Guardiola, kekalahan dengan kemasukan tiga gol ini adalah yang pertama sejak Maret 2005 saat ditundukkan Chelsea. Jalan pertandinganMeski terkendala oleh perjalanan darat akibat asap vulkanik di Islandia, Barcelona seperti biasa masih bisa menguasai bola lebih banyak ketimbang Inter. Tuan rumah mampu melepas tembakan ke gawang Victor Valdes lebih banyak meski secara...